Kamis, 26 November 2015

Interaksi Manusia & Komputer

   IRON MAN 3


Iron Man 3 adalah film pahlawan super Amerika Serikat tahun 2013 yang menampilkan karakter Marvel ComicsIron Man. Film ini diproduksi Marvel Studios dan didistribusikan oleh Walt Disney Studios Motion Pictures. Ini adalah sekuel dari Iron Man dan Iron Man 2, sekaligus seri ketujuh di Marvel Cinematic Universe, dan menjadi film besar pertama sejak The AvengersShane Black menyutradarai naskah yang ia tulis bersama Drew Pearce yang diadaptasi dari cerita "Extremis" karya Warren EllisJon Favreau, sutradara dua film pertama, menjadi produser eksekutif bersama Kevin Feige untuk film ini. Robert Downey, Jr. kembali tampil sebagai pemeran utama. Gwyneth PaltrowDon Cheadle, dan Favreau juga berperan kembali sebagai Pepper PottsJames Rhodes, dan Happy HoganGuy PearceRebecca HallStephanie SzostakJames Badge Dale, dan Ben Kingsley menjadi pelengkap tokoh utama dalam film ini.

Dalam IMK film Iron Man mempunyai teknologi yang sangat canggih contohnya pada gambar ini :

Gambar Tony Stark Berinteraksi Dengan Layar Antarmuka

Pada gambar diatas diketahui bahwa telah terjadinya hubungan interaksi layar antarmuka dengan manusia melalui baju robotnya dengan menggunakan teknologi jarak jauh yang terhubung dari rumah Tony Stark. Selanjutnya ada teknologi yang tidak kalah menarik lagi dari layar antar muka yang dimiliki Tony Stark seperti pada gambar ini :

Gambar Aldrich Killian Saat Menunjukan Teknologi Otak

Dilihat dari gambar , Aldrich Killian sedang menunjukan teknologi otak buatanya yang bisa berinteraksi dengan teknologi tersebut lalu dia mencontohkan bagaimana otak itu bekerja dengan cara dia berinteraksi dengan teknologinya. Masih ada teknologi canggih dalam film iron man ini yaitu :


Gambar Tony Stark Sedang Berinteraksi Dengan Bawahanya

Terlihat jelas jika Tony Stark sedang berinteraksi dengan bawahanya dengan alat komunikasi yang lebih canggih dari smartphone dengan layar yang menembus kaca. Selain ini ada teknologi yang lebih canggih lagi yang terdapat pada rumah Tony Stark seperti pada gambar dibawah :

Gambar Tony Stark Sedang Berinteraksi Dengan Jarvis Melalui Komputer

Jika dilihat dari gambar diatas , komputer yang dimiliki Tony Stark sangatlah canggih dengan hanya menggunakan gestur tubuh saja dapat mengendalikan komputer dengan sesuai keinginan.

Kesimpulan :

Dari Penjelasan diatas dapat disimpulkan bahwa dalam film iron man banyak sekali teknologi yang canggih dan interaktif seperti teknologi masa depan yang dibuat oleh manusia dengan interaksi teknologi yang menakjubkan yang dapat membantu pekerjaan manusia agar lebih efisien dan efektif.  

Kamis, 01 Oktober 2015

SMART TV



Smart TV adalah langkah logis berikutnya dalam teknologi televisi, karena menggabungkan komputer dan akses Internet dengan layar kualitas tinggi. Smart TV memungkinkan pengguna mengecek YouTube*, Facebook*, dan site populer lainnya sambil menonton TV.
Pada intinya, smart TV membawa Internet masuk ke ruang duduk. Saat teknologi meningkat, banyak perangkat ini menjadi seperti sebagai komputer standar saat web browsing dan bahkan video internet.
Kualitas Video. Perlu dicatat bahwa istilah "smart TV" tidak berkenaan dengan kualitas gambar televisi yang sebenarnya. Ada HDTV dan 3D TV yang dapat disebut smart TV karena perangkat tersebut pintar dan hanya perlu konektivitas internet, selain secara ideal, CPU yang baik serta mampu menjalankan browser dengan fitur lengkap dan banyak aplikasi yang tersedia di sistem smart TV modern. Smart TV terhubung ke Internet rumah via WiFi, biasanya memungkinkan browsing sangat cepat dan bahkan menonton video.
Karena prosesor menjadi semakin kecil dan lebih kuat, smart TV telah mendapatkan puluhan fitur dan secara bertahap telah menjadi lebih terjangkau.
Kendali yang Tepat. Ketika smart TV pertama kali keluar, kendalinya sangat kurang dari yang diharapkan. Bagaimanapun juga, sulit untuk mengetik alamat web pada remote kontrol standar.
Smart TV terbaik yang baru memiliki remote yang didesain untuk pengguna komputer modern. Beberapa malah memiliki layar sentuh yang membuat mengetik menjadi lebih mudah dan juga memungkinkan untuk gaming yang lebih baik serta browsing. Lainnya memiliki keyboard standar, yang masih lebih baik dari remote numerik. Saat smart TV baru diperkenalkan melalui beberapa tahun mendatang, fitur browsing internet akan menjadi lebih kuat. Harga juga turun cukup jauh dan akan terus menurun saat teknologi menjadi lebih umum. Mengingat jumlah besar konten baru yang tersedia pada smart TV, perangkat ini menguntungkan untuk dibeli dan merupakan tambahan yang bagus untuk ruang duduk setiap rumah.
Komentar Menurut Penulis
Smart TV adalah tv yang bisa antarmuka dengan internetan seperti browsing dan streaming video ke dalam tv. Pada gambar di atas contoh smart tv yang dipakai bermerk samsung dengan fitur antarmuka touch screen dan gesture motion memungkinkan pengguna untuk menggunakan tv dengan hanya menyentuh layar tv untuk berinteraksi menggunakan sentuhan tangan dan dengan menggerakan tubuh untuk berinteraksi agar tv mengikuti perintah si pengguna dengan komponen antarmuka yang meliputi :
Input : Brainware atau manusia atau pengguna tv tersebut.
Process : Sentuhan tangan atau gerakan tubuh brainware.
Output : Hasil keluaran dari tv yang berupa informasi yang di minta oleh si pengguna. 

Sumber : http://beforeyoubuypc.intel.co.id/articles/an-introduction-to-smart-tvs
             http://www.samsung.com/id/consumer/tv-av/tv/

Jumat, 03 Juli 2015

Hubungan Manusia dan Kebudayaan

Akal budi merupakan kelebihan yang dimiliki oleh manusia. Akal juga adalah kemampuan dari manusia untuk berfikir sebagai kodrat. Budi artinya akal juga atau suatu bagian dari kata hati manusia yang berupa panduan akal serta perasaan yang mampu membedakan baik dan burukDengan akal dan budi inilah manusia mampu menciptakan bebagai hal antara lain  :
- Menciptakan
- Kreasi
- Memperlakukan
- Memperbaruhi
- Memperbaiki
- Mengembangkan dan 
- Meningkatkan sesuatu

Sedangkan ditinjau dari sudut antropologi, manusia dapat di klarifikasi dari dua jenis:
-  manusia sebagai makhluk biologi
- manusia sebagai makhluk sosio-budaya

Manusia sebagai makhluk biologi , bahwa manusia dapat dipelajari dari sisi ilmu biologi dan anatomi. Sedangkan manusia sebagai makhluk sosio-budaya yaitu manusia dipelajari dalam sudut pandang antropologi budaya. Antropologi budaya sendiri menyelidiki mengenai seluruh cara hidup manusia, bagaimana manusia menggunakan akal budi dan struktur fisiknya untuk mengubah lingkungannya berdasarkan pengalaman.  Juga memahami serta menuliskan kebudayaan yang terdapat dalam masyarakat manusia.

        Pada akhirnya terdapat suatu konsepsi tentang kebudayaan manusia yang menganalisis masalah-masalah hidup sosial-kebudayaan manusia. Konsepsi tersebut ternyata memberikan gambaran bahwa hanya manusialah yang mampu berkebudayaan. Sedangkan pada hewan tidak memiliki kemampuan tersebut. Mengapa hanya manusia yang memiliki kebudayaan? Kenapa hanya manusia yang berkebudayaan sedangkan hewan tidak berkebudayaan? Padahal dilihat dari segi jasmaniah tidak ada perbedaan yang prinsipal antara hewan dan manusia.

Apabila diteliti dengan sunggug-sungguh perbedaan akan tampak pada hakikat manusia, yaitu sesuatu yang tidak dimiki oleh hewan manapun tetapi hanya ada pada manusia. Sesuatu yang membedakan secara mutlak atara keduanya. Ialah jiwa, manusia mempunya jiwa sedangnkan hewan tidak memilikinya.

      Manusia yang mempunyai jiwa, mempunyai pula kebudayaan. Hewan yang tidak mempunyai jiwa tidak pula akan mempunyai kebudayaan. Kesimpulannya: jiwa yang sesungguhnya memyebabkan adanya kebudayaan. Yang membedakan manusia dan hewan secara abstrak adalah jiwa yang merupakan sumber dan ciptaan kebudayaan

Manusia sangat erat kaitannya dengan kebudayaan. Begitupun sebaliknya. Manusia yang membuat kebudayaan. Dan hampir setiap tingkah laku manusia itu adalah kebudayaan. Dalam sosiologi manusia dan kebudayaan dinilai sebagai dwitunggal. Maksudnya adalah walaupun keduanya berbeda, tetapi keduanya merupakan suatu kesatuan. Manusia menciptakan kebudayaan, dan setelah kebudayaan itu tercipta maka kebudayaan mengatur hidup manusia agar sesuai dengannya. Kebudayaan yang digunakan manusia dalam menyelesaikan masalah-masalahnya bisa kita sebut sebagai way of life, yang digunakan individu sebagai pedoman dalam bertingkah laku.

Dari sisi lain, hubungan antara manusia dan kebudayaan ini dapat dipandang setara dengan hubungan antara manusia dengan masyarakat dinyatakan sebagai dialegtis, maksudnya adalah saling terkait satu dengan yang lainnya. Proses dialegtis ini tercipta melalui tiga tahap, yaitu:



  •  Eksternalisasi, yaitu proses dimana manusia mengekspresikan dirinya dengan membangun dunianya.
  •      Obyektivasi, yaitu proses dimana manusia menjadi realitas obyektif, yaitu suatu kenyataan yang terpisah dari manusia dan berhadapan dengan manusia.
  •      Internalisasi, yaitu proses dimana manusia sergap kembali oleh manusia. Maksudnya bahwa manusia mempelajari kembali masyarakatnya sendiri agar dia dapat hidup dengan baik, sehingga manusia menjadi kenyataan yang dibentuk oleh masyarakat.


Manusia dan kebudayaan merupakan salah satu ikatan yang tak bisa dipisahkan dalam kehidupan ini. Manusia sebagai makhluk Tuhan yang paling sempurna menciptakan kebudayaan mereka sendiri dan melestarikannya secara turun menurun. Budaya tercipta dari kegiatan sehari hari dan juga dari kejadian – kejadian yang sudah diatur oleh Yang Maha Kuasa.
Definisi Kebudyaan itu sendiri adalah sesuatu yang akan mempengaruhi tingkat pengetahuan dan meliputi sistem ide atau gagasan yang terdapat dalam pikiran manusia, sehingga dalam kehidupan sehari-hari, kebudayaan itu bersifat abstrak. Namun kebudayaan juga dapat kita nikmati dengan panca indera kita. Lagu, tari, dan bahasa merupakan salah satu bentuk kebudayaan yang dapat kita rasakan.
Manusia dan kebudayaan pada hakekatnya memiliki hubungan yang sangat erat, dan hampir semua tindakan dari seorang manusia itu adalah merupakan kebudayaan. Manusia mempunyai empat

kedudukan terhadap kebudayaan yaitu sebagai:
    a.)penganut kebudayaan
    b.)pembawa kebudayaan
    c.)manipulator kebudayaan, dan
    d.)pencipta kebudayaan 

Senin, 04 Mei 2015

Ilmu Budaya Dasar & Sistem Informasi

Hubungan antara Ilmu Budaya Dasar dengan Sistem informasi

Dari Ilmu Budaya Dasar diseluruh dunia memiliki sistem yang dasarnya dari budaya nenek moyang , sehingga dikembangkan menjadi sebuah informasi yang bermanfaat bagi yang membutuhkanya , dengan membagi informasi ke seluruh dunia maka budaya-budaya yang ada di dunia akan tersebar luas melalui internet yang didasarkan dari Ilmu Pengetahuan Teknologi (IPTEK).

Tujuan mempelajari Ilmu Budaya Dasar dari Sistem Informasi

Untuk mengetahui Ilmu Budaya yang ada di seluruh dunia dari zaman dahulu kala hingga sekarang dan mempelajari perbedaan dari zaman ke zaman dan dari pengalaman yang dimiliki oleh para pendahulu dan kebudayaan orang zaman dahulu yang memiliki kepercayaan spiritual yang tinggi serta kepercayaan kepada masyarakat yang tinggi juga.

Makna dari mempelajari Ilmu Budaya Dasar dengan Sistem Informasi

Agar masyarakat di dunia tidak lupa dengan nenek moyang yang telah mendahului dan belajar dari pengalaman dan kesalahan masyarakat zaman dahulu agar lebih baik dari masyarakat zaman dahulu yang masih kurangnya ilmu pengetahuan yang dimilikinya dan agar budaya yang dimiliki oleh orang zaman dahulu tidak hilang begitu saja dengan di abadikanya dan digunakanya dalam kehidupan sehari-hari

Manfaat dari mempelajari Ilmu Budaya Dasar Pada Sistem Informasi

Mendapatkan Ilmu dari orang pada zaman dahulu yang telah mendahului hidupnya dengan mendapatkan pengalaman dan kesalahan pada orang zaman dahulu sehingga tidak mengulangi kesalahan yang orang zaman dahulu lakukan agar dapat menjaga lingkungan hidup yang dipercaya akan rusak yang disebabkan oleh ulah manusia di masa yang akan datang.


Dokumenter Tana Toraja

Tana toraja adalah tempat wisata pemakaman .Goa alam tana toraja sudah menjadi makam leluhur orang toraja sejak abad ke 11, hanya orang keturunan bangsawan yang boleh dimakamkan di goa alam tana toraja. Di tempat pemakaman ini ada banyak peti dan tengkorak tetapi sama sekali tidak ada bau tak sedap karena orang toraja pintar mengawetkan mayat dengan ramuan tradisional. Disini ada pemakaman romeo dan julietnya toraja, namanya adalah romi dan yuli. Menurut cerita dari orang toraja mereka berdua sepasang kekasih yang bunuh diri bersama-sama karena cinta mereka tidak direstui sebab mereka masih sedarah. Diluar goa alam ada juga makam leluhur toraja yang menggantung yang disebut erong. Ada aturan untuk menempatkan erong-erong sesuai status sosial, semakin tinggi dderajat orang toraja semakin tinggi juga erongnya. Ada tiga bentuk erong, yang pertama seperti rumah adat merupakan keturunan bangsawan, yang kedua berbentuk kerbau yang melambangkan bahwa orang toraja ini berjenis kelamin laki-laki, yang ketiga berbentuk seperti babi artinya bahwa orang tojara yang berjenis kelamin perempuan. Di tana toraja orang tidak boleh sembarangan menyentuh makam
Di tana toraja ada kabupaten baru yang bernama rantai pau. Rantai pau terkenal dengan budaya tana torajanya karena mempunyai pemandangan alam yang indah. Ditempat ini juga ada makam yang berada di dalam batu yang disebut bori parinding. Luas seluruh bori parinding mencapai 1.724 meter persegi yang terdiri dari batu berdiri atau disebut menhir. Menhir ini sudah ada sejak tahun 1717 yang sudah menjadi lambang bangsawan yang sudah meninggal. Di tempat ini juga ada makam bayi yang disebut kambira.
Kambira adalah makam tempat khusus bayi orang toraja yang belum mempunyai gigi yang berada di dalam pohon. Pohon kambira ini terakhir digunakan pada tahun 1950an. Menurut kepercayaan mereka bayi seperti kembali di dalam rahim ibu karena batang pohon punya getah putih seperti air susu ibu jadi di dunia sana bayi tidak akan kelaparan, dan bila batang pohon sudah rapat kembali berarti sang bayi sudah kembali tumbuh. Selain kambira disini juga ada makam yang bernama lemmo.
Lemmo dalam bahasa tana toraja artinya jeruk karena bentuknya bulat seperti jeruk tapi dalam arti ini lemmo adalah makam batu bangsawan dan kepala suku toraja. Banyak kuburan batu dan goa di tana toraja karena orang tana toraja ingin memperlakukan jenazah dengan baik, maka terpilihlah goa dan batu supaya jenazah tidak rusak oleh air dan tanah. Bagi orang toraja, leluhur mempunyai tempat mulia dihati yang dipercaya roh leluhur akan terus menjaga kesuburan tanah dan ladang orang toraja.
Di setiap pemakaman tana toraja memiliki patung yang bernama tau tau. Tau tau melambangkan leluhur tana toraja yang sudah dimakamkan akan tetapi tau tau khusu kalangan orang bangsawan saja. Menurut orang toraja pemakaman itu adalah peristiwa yang sangat besar dikarenakan mempunyai proses ritual yang panjang karena butuh beberapa tahun untuk memakamkanya. Rambu solo adalah upacara yang mengantarkan orang meninggal menuju surga. Upacara rambu solo selalu dimulai diatas tengah hari karena rambu solo artinya selepas matahari. Ada tarian duka pada upacara pemakaman yang disebut ma’badong. Ma’badong adalah tarian yang berisi syair duka cita. Gerakan dan syair ma’badong tidak boleh sembarangan konon katanya jika melanggar bisa meninggal.